Komunitas Sejuta Guru Ngeblog

Komunitas Sejuta Guru Ngeblog
KSGN

Monday, August 3, 2020

ketiduran

Ketiduran

Semalam saya ketiduran.  Langsung masuk ke dunia impian. 

Lelah sekali hari ini sampai lupa kalau wa group masih dikunci. 

Untunglah kami bekerja dalam sebuah tim yang solid.  Bu Aam Nurhasanah menjadi moderator dan bunda kanjeng menjadi narasumber di wa group belajar menulis gel. 15.

Seharian ikut test toefl di kampus UNJ membuat saya lelah. Apalagi setelah itu diminta membuat makalah untuk calon kepala sekolah. 

Menjadi pemimpin sekolah itu berat. Saya baca tugas kepala sekolah di permendikbud  nomor 6 tahun 2018. Saya bertanya dalam hati. Apakah saya bisa memimpin sekolah? 

Sedikit demi sedikit saya membuat slide presentasi makalah. Semoga dapat menjadi sumbangan pemikiran buat sekolah. 

Pagi ini saya terbangun dari mimpi. Langsung ambil wudhu dan sholat tahajud. Saya bertemu Allah di malam sunyi. 

Usai sholat saya baca satu persatu pesan di wa. Paling banyak pesan siswa. Mereka lapor sudah mengerjakan tugasnya. Saya langsung meluncur ke blog mereka. 

Bila mata lelah tidur adalah obatnya. Jangan dipaksa karena tubuh perlu istirahat dari dunia nyata. 

Pagi ini mulai beraktivitas kembali. Satu demi satu pesan wa  terbaca banyak sekali.  Tibalah menulis di wa group rumah virus literasi. 

Ketiduran membuat saya  instrospeksi diri. Jangan paksakan diri bila tubuh tak kuat lagi. Istirahat yang cukup adalah obat yang mujarab sekali. 

Sekelumit KALIMAT BIJAK 

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتهُ

Orang yang tidur tidak akan tahu kalau dirinya sedang bermimpi kecuali setelah bangun, begitu juga orang yang lupa (lalai) akan akhirat tidak akan tahu kalau dirinya sedang menyia-nyiakan amal akhirat, kecuali setelah datangnya kematian. 
Ya Allah jangan jadikan kami orang-orang pelupa (lalai)”.
 (Syaikh Sami al-Musaithir) 

🍁🍄🌱🌿🆔☘🍄🍁


Salam Blogger Persahabatan

Omjay,  Guru Blogger Indonesia 
Blog http://wijayalabs.com

3 comments:

  1. Cara Allah memberikan kenikmatan kepada umatnya. Sehat selalu Omjay

    ReplyDelete
  2. Mantabb Omjay...
    Salam hangat di pagi yg segar

    ReplyDelete
  3. Semangat pagi Om Jay...semoga hari Allah selalu memberkahi

    ReplyDelete