Komunitas Sejuta Guru Ngeblog

Komunitas Sejuta Guru Ngeblog
KSGN

Friday, March 19, 2021

kata pengantar omjay untuk buku ibu Mujiatun

KATA PENGANTAR

Untuk kedua kalinya, saya diminta membuat kata pengantar untuk buku solo kedua karya Ibu Mujiatun, S.Pd. yang berjudul “Mengukir Prestasi di Tengah Pandemi”. 

Buku ini memuat 28 kisah inspiratif, yakni kisah Ibu Mujiatun bersama putra sulungnya, M. Wiratama Albarizi, S.Pd. yang tetap berusaha aktif berkarya di tengah Pandemi. Mereka pun menolak untuk tidak berkarya di tengah Corona. Hal itu mereka buktikan dengan hasil karyanya selama 9 bulan berada di rumah.

Kisah-kisah tersebut dikemas apik dalam artikel yang diikutsertakan oleh Bu Muji dalam lomba blog “Tantangan Menulis Setiap Hari di Blog Selama Bulan Februari”. 

Lomba blog tersebut diselenggarakan oleh PGRI bersama Bapak Wijaya Kusumah, M.Pd. (founder Pelatihan Belajar Menulis) PGRI dan Yayasan Pusaka Thamrin Dahlan (YPTD). Juga didukung sponsor Epson Indonesia dan Penerbit Andi Yogyakarta serta sponsor lainnya.  

Luar biasa, Bu Muji berhasil menakhlukkan tantangan menulis tersebut. Beliau berhasil menulis setiap hari di blog pribadi dan blog YPTD. Seluruh artikel kisah inspiratif tersebut disajikan cantik dengan balutan bahasa yang menarik dalam buku ini. Sehingga kisah demi kisah tertulis apik, mengalir, dan enak untuk dibaca.

Selain itu, Bu Muji pun cakap meracik kata-kata dalam mengisahkan pengalamannya. Diksi yang beliau gunakan sederhana sehingga pembaca mudah memahami amanat atau pesan yang terkandung dalam kisah-kisah inspiratif tersebut.

Menerbitkan sebuah buku solo merupakan impian Bu Muji sejak berusia 19 tahun. Impian itu pun baru terwujud saat ini, di usia beliau yang ke-49. Dan istimewanya, buku solo kedua beliau ini justru lahir di tengah krisis pandemi Covid-19. Hal ini membuktikan bahwa pandemi tak menghalangi siapa pun untuk berkarya dan berprestasi. 

Sebagai founder Pelatihan Belajar Menulis dan Menerbitkan Buku Gratis di WA grup, saya kembali mengucapkan selamat kepada Ibu Mujiatun, S.Pd. yang telah berhasil menerbitkan buku solo yang kedua. 

Buku ini diterbitkan secara gratis oleh Yayasan Pusaka Thamrin Dahlan (YPTD). Semoga buku ini  bermanfaat bagi para pembaca, yakni dapat memotivasi, dan menginspirasi.

Salam Blogger Persahabatan,
Jakarta, Maret 2021

Wijaya Kusumah, M.Pd./Omjay
Guru Blogger Indonesia
Blog http://wijayalabs.com

6 comments:

  1. ilmu baru bagi saya, sangat sangat baru... saya yang selama ini hampir 90% hanya membaca Novel, komik, cerpen baru tahu jika kata pengantar bisa dibuatkan oleh orang lain, ternyata sangat penting membaca buku... Keseharian saya yang lebih sering hanya berkutat dengan data sekolah saja sebagai guru yang merangkap operator dan kehidupan rumah tangga yang notabene membantu usaha suami dirumah membuat saya mengesampingkan keinginan saya untuk membaca..
    benar-benar buku adalah jendela dunia

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul Bu. Ini buku solo kedua saya yg kata pengantarnya dari beliau. Pak Wijaya Kusumah (Omjay) selalu siap mebantu guru-guru yg ingin berkarya dg tulus hati.

      Delete
  2. Mantab dan keren abis. Semoga tetap semangat berkarya dan mnginspirasi dalam berbagai situasi dan kesempatan. Very good 🙏👍

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah, trimksh Pak Nana yang selalu memotivasi kami dg tulus hati. Setulus Omjay yg selalu ada waktu untuk membantu guru-guru yg ingin berkarya di "dunia" menulis. Beruntung saya dipertemukan Allah dg orang2 "SUPER" seperti Omjay, Pak Ajinatha, dan Pak Nana.

      Delete
  3. Alhamdulillah ya Allah 🤲 Trimkash Onjay sudah berkenan membantu saya membuat kata pengantar untuk buku solo kedua karya saya. Sekali lagi trimksh Omjay. Semoga semua ini akan menjadi amal jariah buat Omjay. Dan semoga Omjay selalu sehat dalam lindungan Allah SWT 🤲

    ReplyDelete
  4. Mantap kata pengantarnya om Jay, dan selamat untuk bunda Mujiatun buku kedua telah terbit.

    ReplyDelete